Apakah Kristus Benar-benar Bangkit?
Tab primer
Judul asli buku: Did Christ Really Rise from the Dead?
Penulis: Dave Branon
Penerjemah: Tan May Lan
Penerbit: Yayasan Gloria, Yogyakarta 1983
Ukuran buku: 13 x 18 cm
Tebal: 31 halaman
"Apakah Kristus benar-benar bangkit dari kematian?" Pertanyaan ini
mungkin pernah Anda dengar. Sebagian orang meyakini bahwa kebangkitan
Yesus adalah sebuah fiksi dan karangan semata. "Mustahil seorang yang
sudah mati bisa bangkit mengalahkan kematiannya!" Begitu kilah mereka.
Namun bagi orang percaya, kebangkitan Yesus bukanlah hal yang perlu
disangsikan lagi.
Buku berjudul "Apakah Kristus Benar-Benar Bangkit?" merupakan salah
satu buku seri dari kumpulan "Seri Mutiara Iman" yang diterbitkan oleh
RBC dan Yayasan Gloria. Buku ini mencoba mengupas secara jelas dan
sederhana mengenai: mengapa kebangkitan Yesus sangat penting,
bukti-bukti bahwa Dia bangkit, sampai teori-teori yang menentang
kebangkitan-Nya. Semua topik disajikan secara ringkas dan langsung
mengarah ke sasaran (tidak berbelit-belit). Dalam buku ini, penulis
banyak sekali mencantumkan kutipan-kutipan dari tokoh-tokoh Kristen
terkenal, pidato pengkhotbah terkenal, bahkan ayat-ayat Alkitab. Ini
menjadi nilai tambah tersendiri bagi buku ini. Bagi Anda yang masih
penasaran dan ingin belajar tentang fakta kebangkitan Yesus, buku ini
bisa Anda gunakan sebagai salah satu referensi.
Peresensi: Ami Grace Y.
Resensi ini pernah dipublikasikan di e-Buku edisi 73